Launching Buku Serial #solusisehatdancantik dr. Tina Wardhani Wisesa

 




“Orang boleh pandai setinggi langit, tapi selama ia tak menulis, ia akan hilang di dalam masyarakat dan dari sejarah”  Pramoedya Ananta Toer

Media sosial kini bisa menjadi sumber atau acuan dalam pencarian berita tentang apapun, misalnya mau cari resep MPASI, kesehatan, parenting dsb. Yup, hanya bermodalkan smartphone kita bisa cari tahu apa yang ingin kita ketahui! Walaupun terkadang jawaban yang kita dapatkan belum tentu benar. 

Berawal dari sinilah, sosok perempuan cantik yang juga dokter spesialis kulit dan kelamin dr. Tina Wardhani Wisesa, SpKK (K) FINSDV, FAADV bertekad untuk menerbitkan buku, yang memang ini juga sudah menjadi cita-citanya sejak lama. 

Segala sesuatu yang bermanfaat akan menjadikan amal jariyah atau bekal buat kita kelak di akhirat nanti, salah satunya berbagi ilmu melalui buku. 



Keseruan Launching Buku dan Talkshow Serial #solusisehatdancantik dr. Tina Wardhani Wisesa

Seneng deh akutuh bisa hadir diacara Book Launch & Talkshow dengan tema #solusisehatdancantik yang diselenggarakan pada Sabtu, 14 Januari 2023 bertempat di Soehana Hall, The Energy Building SCBD. 

Dengan narasumber : 
  • dr. Tina Wardhani Wisesa, SpKK (K) FINSDV, FAADV 
  • dr. I Gusti Ayu Nyoman Partiwi SpA, MARS
  • Caca Tengker, Moms Influencer 




Sebelum acara dimulai, aku bekeliling dulu melihat koleksi dua buku yang akan dilauching udah berjejer rapi, ada juga backdrop dan arena photo booth jadi para undangan yang hadir bisa foto-foto seru dulu. 



                               



Well, acara dibuka oleh Jean Girsang, S.Psi sebagai MC dilanjutkan Opening Speech dari Bapak Giovanni Sakti Nugraha, ST, MBA yang mana merupakan anak dari dr. Tina. Ada fakta menarik yang diungkapkan oleh sang anak yakni dr. Tina ini dikenal sebagai sosok yang detail. “Dulu saat anaknya sekolah, dr. Tina selalu menulis rangkuman pelajaran untuk anak-anaknya. Saking rapi, runut dan detailnya tulisannya itu, guru sang anak sampai pinjem untuk difoto copy hahaha. 


Mengenal Sosok dr. Tina SpKK (K)

Dr. Tina Wardhani Wisesa, SpKK (K) adalah salah satu ahli di bidang dermatologi anak dan sebagai seorang pengurus aktif Kelompok Studi Dermatologi Anak Indonesia (KSDAI) sehingga keahlian beliau tidak perlu diragukan lagi. 

dr. Tina juga membuka praktek di Klinik Utama Sakti Medika, ia mengedepankan pelayanan yang komunikatif terhadap para pasiennya. Anyway, paroses penulisan buku dimulai sejak tahun 2020. Berawal dari pandemi yang melanda Indonesia, dr. Tina memiliki lebih banyak waktu untuk menulis sehingga mulai mengumpulkan tinjauan pustaka, journal, textbook dan juga tulisan beliau sebelumnya. Karena ilmu kaesehatn kulit dan kelamin itu sangat luas dan masalah/gangguan yang timbul berbeda di tiap kelompok usia, dr. Tina berencana membuat buku serial yang terdiri dari 4 buah buku, yaitu buku untuk Ibu Hamil & Menyusui, Bayi & Anak, Remaja serta Dewasa.

Terinspirasi dari kedua orang tuanya, dimana almarhum Papanya adalah seorang dokter di Fakultas Sastra Indonesia dan juga seorang penulis, beliau juga membuat buku ajar yang digunakan di lingkungan mahasiswa di pusat pendidikan. Sedangkan almarhumah Ibunya adalah seorang guru, beliau juga menjadi inspirasi bahwa dengan mengajar dan menulis ilmu yang kita miliki akan semakin bertambah, begitupun bagi yang membaca karya tulis kita. 

Wah ternyata bakat menulis dr. Tina ini memang diperoleh dari kedua orang tuanya ya. Selain itu memang dr. Tina memang hobi menulis, terbiasa untuk mencatat segala sesuatu dengan sangat detail. 


Tentang Buku Serial #solusisehatdancantik

Buku serial Kesehatan kulit & Kelamin karya dr. Tina ini dibuat berdasarkan kelompok usia sehingga tiap buku dapat menjelaskan secara terperinci mengenai kondisi kulit dalam keadaan normal/fisiologis maupun bagaimana kondisi penyakit/patologis sesuai kelompok usia serta menyajikan kiat-kiat melakukan penanganan sehari-hari sehingga dapat mencegah sebelum timbulnya gangguan. Selain itu juga mengupas mitos dan fakta seputar Kesehatan Kulit & Kelamin agar dapat memberikan wawasan secara lebih mendalam.

Buku yang sangat edukatif dan mudah dimengerti, memberi pengetahuan lengkap. Informatif dan menarik, pembahasan jelas, berurutan dan sistematis, informasi lengkap so bisa jadi panduan untuk para orang tua untuk merawat kulit sang anak, dan melalui buku ini orangtua juga dapat belajar mandiri dan lebih santai dalam merawat anak karena sumbernya juga jelas dan terpercaya.






Yeay, Congratulation for the book lauch!




Dua buku yang merupakan hasil pengalaman dari dr. Tina puluhan tahun sebagai dokter kulit dan kecantikan. Pengalaman beliau yang memiliki berbagai masalah kulit, mungkin sesuatu yang bisa memberikan manfaat buat kita dan semuanya. 

Pemilihan skin care yang tepat, Perhatikan gizi seimbang, asupan air, olahraga yang tepat, merupakan beberapa langkah yang tepat untuk mendapatkan kulit yang sehat dan terawat 💚

Fyi, Perawatan pada bayi dan anak itu ada 3 yakni; Membersihkan, melembabkan dan melindungi asal menggunakan produk yang aman dan sesuai kelompok usia terus menerus sejak dini, dan berkesinambungan hingga dewasa niscaya kulit terawat dan sehat bukan menjadi impian semata 😉

Di acara launching buku serial #solusisehatdancantik dr. Tina Wardhani Wisesa juga ada sesi Book Signing lho. Dalam kesempatan tersebut dr. Tina juga  menjawab beberapa pertanyaan yang disampaikan oleh para peserta dengan sangat ramah. Kapan lagi kan bisa konsultasi gratis dan foto bersama, hahaha.





Ibu Hamil & Menyusui Berhak Tampil Cantik!


"Merawat diri adalah salah satu kunci untuk bisa menikmati kehamilan" ujar Cacatengker!

Happy banget akutuh bisa ikut memeriahkan keseruan acaranya, karena dapat insight baru tentang merawat kulit dari bayi lahir sampai dewasa. Thanks you for having me ya 💕

Sebagai ibu yang haus akan ilmu, aku seneng banget bisa hadir di acara peluncuran buku & Talkshow Serial “Solusi Sehat dan Cantik” yang sangat menginspirasi. 


Oiya buat kalian yang juga mau dapetin kedua buku ini, udah bisa dibeli melalui jaringan toko buku Gramedia atau di Klinik Utama Sakti Medika. Untuk buku ‘Ibu Hamil & Menyusi Berhak Tampil Cantik’ dibandrol dengan harga Rp189.000,- sementara buku ‘Kulit Terwat Anak Sehat’ seharga Rp159.000,-






Tidak ada komentar